Leading the Way in

Environmental Insights

and Inspiration

Leading the Way in
Environmental Insights and Inspiration

Perlindungan dan Pengelolaan Mutu Air
Environesia Global Saraya

27 May 2022

environesia.co.id – Salah satu aspek penting dalam pengelolaan lingkungan hidup yaitu Perlindungan  dan Pengelolaan Mutu Air. Pada pengertiannya didefinisikan sebagai upaya sistematis dan terpadu yang dilakukan untuk menjaga kualitas air melalui perencanaan, pemanfaatan, pengendalian, pemeliharaan, pengawasan dan penegakan hukum. Dasar hukum yang digunakan disini mengacu Perlindungan dan Pengelolaan Mutu Air Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup.

Perlindungan dan pengelolaan mutu air  sendiri dilakukan terhadap air yang berada di dalam Badan Air. Sedangkan badan air yang dimaksud sendiri adalah  sungai, anak sungai, dan sejenisnya; danau dan sejenisnya yang berupa Tempat limpasan air permukaan dan/atau pada aliran air tanah yang berkumpul pada suatu titik yang nisbi lebih rendah daripada wilayah sekitarnya, baik secara alami maupun buatan ; kemudian yaitu rawa dan lahan basah lainnya berupa  wadah air beserta air dan daya air yang terkandung di dalamnya, tergenang secara terus-menerus atau musiman, terbentuk secara alami di lahan yang relatif datar atau cekung dengan endapan mineral atau gambut dan ditumbuhi vegetasi yang merupakan suatu ekosistem; serta selanjutany yaitu akuifer yang merupakan lapisan batuan jenuh air tanah yang dapat menyimpan dan meneruskan air tanah dalam jumlah cukup dan ekonomis..

Pada pendekatan dalam penyelenggaraan perlindungan dan pengelolaan air terdiri dari dalam berbagai bentuk kondisi antara lain berupa ;

DAS (Daerah Aliran Sungai) yang merupakan Suatu wilayah daratan yang merupakan satu kesatuan dengan sungai dan anak-anak sungainya yang berfungsi menampung, menyimpan dan mengalirkan air yang berasal dari curah hujan ke danau atau ke laut secara alami; yang batas di darat merupakan pemisah topografis dan batas di laut sampai dengan daerah perairan yang masih terpengaruh aktivitas daratan.

CAT (Cekungan Air Tanah) yaitu  suatu wilayah yang dibatasi oleh batas hidrogeologis, tempat semua kejadian hidrogeologis seperti proses pengimbuhan, pengaliran dan pelepasan air tanah berlangsung serta pada  ekosistem air itu sendiri.

Perencanaan Perlindungan dan Pengelolaan Mutu Air sebagaimana dimaksud sebelumnya dilaksanakan melalui  inventarisasi Badan Air; kemudian penyusunan dan penetapan Baku Mutu Air; selanjutnya dilakukan  perhitungan dan penetapan alokasi beban pencemar air;  serta melakukan penyusunan dan penetapan rencana Perlindungan dan Pengelolaan Mutu Air. (admin/dnx)

Sekilas Penetapan Limbah B3 Pada PP No 22 tahun 2021
Environesia Global Saraya

23 May 2022

environesia.co.id  - Pengelolaan  limbah  bahan berbahaya dan beracun (B3) wajib dilakukan oleh setiap masyarakat atau instansi yang menghasilkan limbah B3 tersebut dalam beragam aktivitasnya. Hal tersebut tercantum dalam  Pasal 276 Peraturan Pemerintah no 22 Tahun 2021 Tentang Persetujuan Lingkungan.

Penetapan limbah B 3 berdasarkan karakter limbah B3 itu sendiri antara lain seperti mudah meledak, mudah menyala, reaktif, infeksius, korosif dan beracun. Jika didasarkan pada uji karakteristik identifikasi limbah B3 maka ibagi dalam 3 kategori seperti; kategori 1 yang merupakan Limbah B3 yang berdampak akut dan langsung terhadap manusia dan dapat- dipastikan akan berdampak negatif terhadap Lingkungan Hidup.  Kemudian pada kategori 2 merupakan Limbah B3 yang mengandung B3 di mana memiliki efek tunda (delayed effect), dan berdampak tidak langsung terhadap manusia dan Lingkungan Hidup serta memiliki toksisitas subkronis atau kronis. Serta yang terakhir limbah Non B3 yang merupakan sisa suatu Usaha dan/atau Kegiatan yang tidak menunjukkan karakteristik Limbah B3.

Proses penetapan limbah B3 dilakukan melalui uji karakteristik pada limbah B3 tersebut. Pada kategori 1 ditetapkan beracun jika dilakukan uji TCLP ( Toxicity Characteristic Leaching Procedure) menunjukan hasil konsentrasi zat pencemar melebihi dari kadar yang tercantum pada kolom TCLP A Lampiran XI PP No 22 Tahun 2021. Kemudian pada Uji Toksikologi LD50 lebih kecil dari atau sama  dengan 50 mg/kg  (lima puluh miligram per kilogram)  berat badan hewan  uji.

Pada limbah B3 Kategori 2  ditetapkan beracun jika dilakukan uji TCLP ( Toxicity Characteristic Leaching Procedure) menunjukan hasil konsentrasi zat pencemar lebih kecil dari kadar yang tercantum pada kolom TCLP-A dan merriliki konsentiasi zat pencemar lebih besar dari konsentrasi zat pencemar pada kolom TCLP-B pada Lampiran XI PP No 22 Tahun 2021. Kemudian pada uji Toksikologi LD50 lebih besar dari 50 mg/kg  (lima puluh miligram per kilogram) berat badan hewan  uji dan lebih kecii dari atau sama dengan 5000 mg/kg (lima ribu miligramper kilogram).

Pada tahapan evaluasi oleh tim ahli lmbah B3 melakukan i identifikasi dan analisis terhadap hasil uji karakteristik Limbah, proses produksi pada usaha dan/atau kegiatan yang menghasilkan Limbah, bahan baku dan/atau bahan penolong yang digunakan dalam proses produksi. (dnx/admin)

SIXversary Environesia Stable Sustainable
Environesia Global Saraya

12 May 2022

environesia.co.id –  Sebagai perusahaan  konsultan lingkungan, Environesia telah melalui enam tahunnya dengan  berbagai dinamika yang dihadapi. Tepat  pada tanggal 3 Mei 2022 yang lalu merupakan tanggal di mana Environesia  memperingati berdirinya sebagai entitas bisnis khususnya yang bergerak di bidang konsultansi lingkungan hidup.

Bertema Sixversary Environesia Stable Sustainable, Environesia Global Saraya bertekad pada usia ke enam tahunnya menjadikan entitas bisnis Environesia semakin stabil baik dari sisi sistem, visi, misi hingga pencapaiannya. Tak hanya itu, usia ke 6 tahun ini pula tekad Environesia bergerak maju sebagai mewujudkan visi sehingga mejadi entitas bisnis yang berprogres dan berkelanjutan.

Dikarenakan bertepatan libur Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Environesia merayakan kesyukuran 6 tahun Environesia sekaligus acara halal bihalal bersama  Environesia Company Group. Dengan pemotongan tumpeng yang bermakna semakin tinggi menjulang ke atas, yang juga sebagai impian visi Environesia untuk selalu tumbuh dan maju.

Saprian,S.T.,M.Sc. sebagai direktur utama PT Environesia Global Saraya menyampaikan akan harapan di enam tahun Environesia ini dapat terus berkembang sehingga bermanfaat bagi Nusa dan Bangsa, baik bagi internal perusahaan seluruh Environesia Crew, dan juga  mitra atau rekanan kerja Environesia di seluruh Indonesia.

“Terimakasih banyak atas seluruh peran tim di sini, baik para pendahulu yang turut serta dalam perintisan Environesia dan juga semua teman-teman yang masih memersamai Environesia hingga saat ini.” Ujar CEO Environesia. (admin/dnx)

Environesia Career Opportunity
Environesia Global Saraya

12 April 2022

environesia.co.id - Environesia Global Saraya membuka lowongan pekerjaan kesempatan berkarir bagi putra-putri terbaik untuk berkarya bersama dalam mewujudkan pembangunan Indonesia yang berkelanjutan. Kesempatan karir di konsultan lingkungan ini sebagai langkah Environesia untuk melangkahkan perjalanan kedepan yang lebih jauh lagi sebagai konsultan lingkungan terdepan di Indonesia.

Budaya kerja yang ramah akan generasi muda khususnya generasi milenial dan generasi Z merupakan ciri dari Environesia yang hadir perusahaan konsultan lingkungan dengan budaya barunya. Walaupun diisi oleh para milenial, jangkauan pekerjaan atau proyek yang dikerjakan oleh Environesia menyebar di 33 Propinsi se Indonesia dan didukung oleh tenaga ahli di bidang lingkungan hidup yang telah berpengalaman. Berbagai pihak baik swasta, pemerintah dan BUMN telah mempercayakan Environesia sebagai mitra di bidang konsultasi jasa terkait lingkungan.

Oleh karena itu para kandidat  The New Environesia Crew untuk mempersiapkan yang terbaik dalam kesempatan ini.

Operational Consultant

Operational Consultant merupakan tim inti dari pengembangan bisnis Environesia yang bertanggung jawab akan seluruh operasional berbagai proyek konsultasi lingkungan di seluruh Indonesia.

Siapa saja yang dapat bergabung dengan Operasional Consultant?
· Lulusan Sarjana (S1) dari semua bidang jurusan
· Memiliki minimal 1 tahun pengalaman dalam pembuatan dokumen lingkungan seperti AMDAL, UKL-UPL, DELH dll
· Memiliki orientasi terhadap detil, terorganisir, berdedikasi tinggi dan bertanggungjawab
· Memiliki kemampuan berkomunikasi, berkepribadian yang baik serta mampi mengelola pekerjaan dengan baik
· Terbuka bagi fresh graduate

Marketing & Development Services

MDS Team merupakan tim yang mengelola prospek, pendaftaran, penawaran, pengawasan tender dan negosiasi di berbagai bidang proyek Environesia.

Siapa saja yang dapat bergabung dengan MDS?
· Lulusan Sarjana (S1) dari semua bidang jurusan
· Memiliki minimal 1 tahun pengalaman pekerjaan
· Mampu menyusun dokumen dan melakukan kegiatan administrasi lainnya
· Berorientasi terhadap detil, terorganisir, berdedikasi tinggi dan bertanggungjawab
· Memiliki pengetahuan tentang proses tender
· Memiliki kemampuan berkomunikasi, berkepribadian yang baik serta mampi mengelola pekerjaan dengan baik
· Terbuka bagi fresh graduate

Lamaran lamaran beserta dokumen pendukung berupa CV, KTP, Ijazah, Transkip Nilai, Sertifikat dan Pas foto terbaru 4x6 ke email : career@egs.co.id dengan tenggat waktu 22 April 2022.

Operasional Environesia Selama Ramadan 1443
Environesia Global Saraya

05 April 2022

environesia.co.id, Sleman - Memasuki masa bulan suci Ramadan 1443, Environesia Company Group melakukan penyesuaian jam opersional pelaksanaan kantor. Hal tersebut dilakukan demi menjaga kondusifitas operasional dan aktivitas di lingkungan kerja Environesia Company Group dan khususnya di PT Environesia Global Saraya. Selain dari pada itu, penyesuaian jam pekerjaan juga manjadikan Ramadan sebagai bulan penuh rahmat dengan segala kemuliaannya.

Opersional kantor Environesia Company Group selama bulan Ramadan 1443 sebagai berikut; untuk hari operasional kantor tidak ada perubahan signifikan seperti biasa, yaitu pada hari Senin-Jumat dan hari libur pada hari Sabtu dan Ahad. Untuk jam opersional kantor terdapat perubahn di mana yang sebelumnya berlangsung pada pukul 08.00-17.00 WIB (Waktu Indonesia Barat), selama bulan Ramadan 1443 berubah menjadi jam 09.00-16.00 WIB. Pada tanggal yang di mana terdapat Hari besar atau tanggal merah, maka operasional kantor diliburkan sebagaimana mestinya. Layanan di luar jam operasional kantor seperti proyek yang sedang berjalan dapat menyesuaikan oleh penanggungjawab pekerjaan masing-masing yang telah dikomunikasikan sebelumnya.

Demikian perubahan waktu operasional di lingkungan kerja Environesia Company Group yang telah ditetapkan. Semoga di bulan Ramadan 1443 H dapat memberikan keberkahan bagi kita semuanya yang selalu senantiasa berkarya untuk pembangunan Indonesia yang berkelanjutan. (admin/dnx).

Konsultansi Publik Dalam Proses Persetujuan Lingkungan
Environesia Global Saraya

30 March 2022

environesia.co.id – Konsultasi Publik adalah kegiatan berbentuk komunikasi dua arah yang dilakukan secara pasif dan/atau aktif untuk meminta pandangan dari masyarakat, berlangsung  pada tahapan persetujuan lingkungan. Pada konsultasi publik masyarakat yang terkena dampak langsung memiliki kesempatan untuk memberikan saran, pendapat dan tanggapan atas rencana usaha dan/kegiatan

Masyarakat yang perlu dilibatkan dalam konsultasi public antara lain kelompok masyarakat rentan (vulnerable groups) yaitu masyarakat rentan seperti anak, perempuan, penyandang disabilitas, pekerja migran, masyarakat adat, kelompok minoritas (kerumpunbangsaan, etnis, kebahasaan, minoritas keagamaan) dan lain-lain (terdiri dari orang dengan diferensiasi orientasi seksual dan orang-orang dengan penyakit tertentu.

Selain dari pada itu, perlu pula dilibatkan masyarakat-masyarakat adat (indigenous people) yang merupakan kelompok masyarakat yang memiliki sejarah asal-usul dan menempati wilayah adat secara turun-temurun. Masyarakat Adat memiliki kedaulatan atas tanah dan kekayaan alam, kehidupan sosial-budaya yang diatur oleh hukum adat, dan lembaga adat yang mempertahankan keberlanjutan kehidupan masyarakat Adat sebagai komunitas adat. Selain dari pada itu, pelibatan juga harus dilaksanakan pada kelompok laki-laki dan kelompok perempuan dengan  memperhatikan kesetaraan gender

Pada pelaksanaan konsultasi public, terdapat  beberapa metode yang dapat digunakan, antara lain; lokakarya, serninar,  focus group discussion temu warga forum dengar pendapat.

Pemrakarsa atau pemilik usaha dan/kegiatan wajib menyampaikan pada konsultasi public antara lain; deskripsi rencana Usaha dan/atau Kegiatan dampak potensial yang akan timbul dari identifikasi awal penanggung jawab Usaha dan/ Kegiatan meliputi penurunan kualitas air permukaan, penurunan kualitas Udara Ambien, Kerusakan Lingkungan, keresahan masyarakat, gangguan lalu Iintas, gangguan kesehatan  masyarakat, kesempatan kerja, dan peluang berusaha; dan yang terakhir komponen lingkungan yang akan terkena dampak dari rencana Usaha dan/atau Kegiatan. (admin/dnx)

footer_epic

Ready to Collaborate with Us?

Dengan layanan konsultasi lingkungan dan uji laboratorium yang telah tersertifikasi KAN, Environesia siap menjadi solusi untuk kemudahan dan efisiensi waktu dengan output yang berkualitas